Ketentuan layanan ini dibuat dan menjadi perjanjian yang mengikat
antara GaluhWeb dengan Pelanggan untuk kenyamanan bersama dan
menghindari setiap pihak dari hal yang disebabkan oleh kesalahpahaman
yang mungkin terjadi dikemudian hari.
Terms of Service GaluhWeb berlaku dan mengikat pengguna layanan
GaluhWeb saat menyetujui order yang dilakukan pada halaman order
GaluhWeb.
Kami sangat mengharapkan sekali semua mematuhi ToS ini, karena ini demi
kebaikan semua pihak. Jika ada yang tidak jelas mohon dikomunikasikan
dengan kami.
1. DESKRIPSI LAYANAN
1.1 GaluhWeb menyediakan layanan Web Hosting dan layanan pendukung
lainnya antara lain website, member area, kontak, registrasi nama
domain, kebutuhan server, backup data, dukungan teknis dan jasa terkait
lainnya.
1.2 GaluhWeb menyediakan fasilitas umum untuk Pelanggan meliputi
Hosting control panel, Domain control panel dan Member Area.
2. PENDAFTARAN PELANGGAN
2.1 Pelanggan terlebih dahulu mendaftarkan diri melalui form yang telah
disediakan secara online dan memilih jenis layanan yang telah
disediakan oleh GaluhWeb serta menyetujui peraturan yang berlaku (ToS).
2.2 Pelanggan harus memberikan data profil yang diminta GaluhWeb dengan
lengkap, akurat dan benar. Apabila Pelanggan memberikan data palsu,
tidak benar, tidak akurat, maka GaluhWeb berhak untuk menunda atau
menghentikan akun dan menolak seluruh permintaan layanan baik yang
telah atau akan digunakan Pelanggan. Pelanggan tidak menyalahkan
GaluhWeb bilamana sulit menghubungi Pelanggan akibat data profil yang
diberikan sudah tidak akurat lagi (misalnya: email tidak bisa
dihubungi).
2.3 Transfer/Merge kepemilikan Akun/Layanan.
3. LAYANAN
Demi kenyamanan bersama, Pelanggan dilarang menggunakan layanan yang
disediakan oleh GaluhWeb atau yang disewa dari GaluhWeb untuk hal-hal
dibawah ini :
3.1 Klien dilarang menggunakan server kami untuk kegiatan yang
bertentangan dengan hukum yang berlaku di wilayah Republik Indonesia
atau hukum yang ditetapkan di wilayah hukum tempat tinggal anda, atau
hukum yang berlaku pada tempat dimana server kami diletakkan.
3.2 Klien dilarang menyimpan file atau content yang secara langsung
atau tidak langsung mengandung file:
3.3 Klien dilarang menggunakan server kami untuk menyajikan konten
adult/orang dewasa (untuk masalah ini kami akan tegas melakukan
pemberhentian situs tanpa konfirmasi).
3.4 Klien dilarang menggunakan server kami untuk menjalankan background
process (proses yang bekerja secara terus menerus di server). Contoh:
irc bot, wget, cms plugin/component/modules dan lainnya yang
menggunakan resource server secara belebihan.
3.5 Klien dilarang untuk mencoba merusak, mencoba mengganti data dan
atau system server milik pihak ketiga melalui server kami. Hal ini
untuk kenyamanan kita bersama.
3.6 GaluhWeb berhak untuk mematikan secara sepihak proses daemon atau
proses lain yang berjalan dalam waktu jangka panjang (long-running
processes) milik pelanggan. GaluhWeb juga berhak untuk menghentikan
secara sepihak setiap proses yang dilakukan pelanggan dan/atau
memindahkan akun pelanggan ke server GaluhWeb yang lain, jika GaluhWeb
merasa bahwa proses tersebut termasuk pada hal-hal tersebut dibawah ini:
Keputusan GaluhWeb mengenai proses mana yang tidak aman,
mencurigakan, menghabiskan resource, dan/atau perlu dihentikan,
bersifat final.
3.7 Pelanggan dilarang menggunakan akun antara lain:
3.8 Apabila Pelanggan melanggar ketentuan pada butir 3.1 sampai 3.7
di atas, maka GaluhWeb secara sepihak berhak untuk menghentikan
sementara akun Pelanggan atau memberikan peringatan melalui email atas
pelanggaran tersebut.
3.9 Apabila dalam waktu 2x24 jam sejak peringatan dilayangkan masih
terjadi pelanggaran, maka GaluhWeb berhak untuk menghentikan akun
Pelanggan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dan Pelanggan tidak
berhak untuk meminta kembali dana yang telah dibayarkan kepada GaluhWeb.
3.10 GaluhWeb berhak untuk memblokir baik sebagian atau seluruh akses
akun Pelanggan atau menghentikan tanpa peringatan terlebih dahulu, jika
akun Pelanggan digunakan untuk:
3.11 GaluhWeb berhak memberhentikan akun Pelanggan kapan saja
menurut pertimbangan sepihak dari GaluhWeb. Jika Pelanggan tidak
bersalah (tidak melanggar Peraturan dan Persetujuan sama sekali) dalam
hal pemutusan ini, maka biaya hosting yang telah dibayar Pelanggan ke
GaluhWeb akan dikembalikan sebesar harga paket dikurangi jumlah hari
yang tersisa serta biaya administrasi; biaya domain dan biaya setup
yang telah dibayar Pelanggan tidak dikembalikan.
3.12 Pelanggan wajib melakukan Backup data secara berkala untuk
menghindari hilangnya data yang dikarenakan oleh kegagalan proses
backup atau hal yang tidak terduga lainnya.
3.13 Pelanggan wajib meningkatkan/menambahkan security disisi script/cms websitenya atau melakukan update berkala meskipun disisi server sudah kami lengkapi dengan beberapa pengamanan seperti mod_security dan firewall.
4. PEMBATASAN TANGGUNG JAWAB
4.1 Isi akun
Isi akun sepenuhnya menjadi tanggungjawab Pelanggan. GaluhWeb tidak
bertanggung jawab terhadap isi akun Pelanggan meliputi :
4.2 Domain
4.2.1 GaluhWeb tidak bertanggung jawab atas domain Pelanggan yang tidak
dapat berfungsi akibat dari (antara lain, tetapi tidak terbatas kepada)
:
hal-hal sebagaimana tersebut di atas merupakan hal yang berada di
luar kekuasaan GaluhWeb ataupun tindakan yang bersifat penting dan
diperlukan, dan karenanya Pelanggan tidak dapat mengajukan tuntutan
dalam bentuk apapun kepada GaluhWeb.
4.2.2 GaluhWeb tidak bertanggung jawab atas penyalahgunaan nama domain
Pelanggan dalam bentuk apapun;
4.2.3 Kami tidak menjamin domain yang anda order akan tetap tersedia
dikala proses aktivasi domain dilakukan dan domain tersebut telah
digunakan pihak lain, hal ini bisa terjadi karena ketidakakuratan data
whois pada saat order atau domain telah terlebih dahulu
didaftarkan/digunakan oleh pihak lain.
4.2.4 Domain yang telah didaftarkan oleh Pelanggan di GaluhWeb, dapat
saja dinonaktifkan atau diwajibkan diganti, atau dibatalkan
penggunaannya apabila terdapat kasus pelanggaran Hak Cipta atau
pelanggaran merek, atau terdapat kasus/masalah lain yang dapat
menyebabkan nama domain tersebut bermasalah.
4.2.5 Domain yang pernah didaftarkan di GaluhWeb, namun ditransfer
layanan domainnya / hostingnya keluar GaluhWeb, atau dihentikan layanan
domainnya / hostingnya, maka sejak itu domain tersebut diluar
tanggungan GaluhWeb.
5. BIAYA, TAGIHAN DAN PEMBAYARAN
5.1 Biaya Layanan yang akan dibayar oleh Pelanggan sesuai dengan jumlah
yang telah disepakati Pelanggan dengan GaluhWeb sesuai dengan form
pendaftaran yang telah diisi oleh Pelanggan.
5.2 Membayar biaya keterlambatan apabila mengalami
keterlambatan/kegagalan pembayaran pada tagihan jatuh tempo.
5.3 Pembayaran dilakukan dengan sistem transfer pada rekening bank yang
ditentukan oleh GaluhWeb, pembayaran langsung (cash) atau media
pembayaran lainnya yang telah ditentukan dan disepakati.
5.4 Konfirmasi pembayaran Wajib dilakukan dan dapat dilakukan melalui
email, ticket, sms, Whatsapp, Online Chat atau melalui form konfirmasi
pembayaran yang disediakan di website GaluhWeb.
5.5 Semua pembayaran yang telah dilakukan untuk layanan GaluhWeb adalah
bersifat final, tidak ada pengembalian. Pengembalian mungkin dapat
dilakukan untuk kasus tertentu sesuai kebijakan kami, misalnya karena
delay yang tidak masuk akal pada saat aktifasi akun/layanan, kelebihan
pembayaran dan sebab lain dengan alasan yang bisa diterima GaluhWeb.
5.6 14 hari sebelum tanggal expired, invoice akan diterbitkan. 7 hari
setelah tanggal expired, account akan disuspend/dinon-aktifkan, dan 30
hari setelah tanggal expired account akan dihapus. Tidak ada ganti rugi
untuk data-data yang hilang atau kerugian apapun yang disebabkan oleh
penghapusan tersebut.
5.7 Apabila setelah melewati jatuh tempo pembayaran, dan Pelanggan
masih ingin melanjutkan penggunaan layanan GaluhWeb maka prosedur
pengaktifan (domain, akun hosting dan layanan terkait lainnya) harus
mengikuti tata cara yang GaluhWeb berikan, yang mana prosesnya berbeda
dengan saat pertama kali mendaftar, namun hal itu apabila masih
memungkinkan.
5.8 Komplain Pelanggan kami terima paling lambat 30 hari setelah
tanggal expired apabila terjadi hal-hal yang disebabkan kesalahan
system.
5.9 Permintaan pembatalan (cancellation) akun harus dilakukan Pelanggan
paling lambat 7 hari sebelum kontrak akun berakhir/expired. Jika kami
tidak menerima permintaan pembatalan akun paling lambat dalam 7 hari
sebelum akun berakhir maka Pelanggan tetap akan ditagih sebesar biaya
layanan saat ini. Pelanggan tetap berkewajiban untuk melunasi seluruh
biaya yang timbul akibat kelalaian dalam permintaan pembatalan akun.
Setelah pembatalan akun kami akan langsung mendelete akun Pelanggan.
akun yang telah didelete tidak bisa direstore dengan alasan apapun.
6. PERNYATAAN DAN JAMINAN
6.1 Pelanggan menyatakan dan menyetujui bahwa Layanan yang digunakan
merupakan tanggung jawab Pelanggan sepenuhnya.
6.2 GaluhWeb tidak bertanggung jawab atas segala kerusakan yang
diakibatkan penggunaan Layanan oleh Pelanggan atas aplikasi atau sistem
komputer Pelanggan atau kehilangan data yang disebabkan penggunaan
Layanan oleh Pelanggan.
6.3 Pelanggan akan bertanggung jawab atas kerugian yang diderita
Pelanggan atas hal-hal tersebut pada butir 6.2 di atas dan tidak akan
melakukan tuntutan dalam bentuk apapun kepada GaluhWeb.
6.4 GaluhWeb akan berusaha memberitahukan dalam waktu 12 jam sebelumnya
melalui email untuk hal-hal teknis seperti restart sever, pemindahan
server ke data center lain, pergantian DNS, penggantian IP, serta
hal-hal penting lainnya jika dirasa perlu.
6.5 GaluhWeb akan menggunakan alamat email Pelanggan untuk menghubungi
Pelanggan seputar layanan hosting yang GaluhWeb diberikan atau yang
akan diberikan, juga memberitahukan tentang pembayaran atau pengumuman
penting tentang status server, Pelanggan wajib untuk mengecek inbox
emailnya dalam selang waktu maksimum 2 hari sekali.
6.6 GaluhWeb tidak memberikan kompensasi apapun, baik material dan/atau
nonmaterial, jika terjadi gangguan pelayanan dan/atau kerusakan data
dan/atau kehilangan data Anda oleh sebab apapun (termasuk, tapi tidak
terbatas pada: downnya koneksi dari pihak uplink/ISP, error koneksi ISP
Pelanggan, kerusakan hardware, dicracknya akun Pelanggan, kesalahan
Pelanggan, kelalaian staf GaluhWeb yang tidak sengaja, dan lain
sebagainya). Namun kami selalu berupaya untuk memberikan layanan yang
terbaik bagi Pelanggan kami.
6.7 Dengan alasan apapun, GaluhWeb tidak bertanggung jawab atas semua
kerugian secara langsung maupun tidak langsung, insidental atau
kerugian serupa lainnya atas kerugian karena kehilangan pendapatan atau
keuntungan nyata yang diharapkan Pelanggan maupun tuntuan pihak-pihak
lain akibat terputusnya pelayanan jasa GaluhWeb.
6.8 GaluhWeb tidak berkewajiban memberikan dukungan teknis yang berada
disisi aplikasi/cms/script Pelanggan
7. PENYELESAIAN PERSELISIHAN
7.1 Segala perselisihan yang timbul dalam pelaksanaan perjanjian antara
GaluhWeb dengan Pelanggan akan diselesaikan secara musyawarah untuk
mufakat oleh para pihak.
7.2 Apabila GaluhWeb diperintahkan oleh pihak berwenang/hukum
nasional/internasional untuk mengganti kepemilikan akun kepada pemilik
asli yang sah (misalnya pemilik trademark/hak dagang), walaupun pemilik
tersebut bukanlah pendaftar awal yang melakukan pendaftaran di GaluhWeb.
8. LAYANAN BANTUAN
Untuk layanan bantuan pelanggan dapat menghubungi GaluhWeb melalui
Ticket. Whatsapp dan SMS (hanya bersifat urgent, konfirmasi pembayaran, sales)
atau kunjungan langsung.
9. PERUBAHAN
GaluhWeb berhak melakukan perubahan Perjanjian ini kapan saja tanpa
pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pelanggan.
10. KETENTUAN LAIN-LAIN
10.1 KHUSUS RESELLER HOSTING
10.2 KHUSUS PAKET SPESIAL DAN PROMO
10.3 KHUSUS PAKET Dedicated Server dan VPS
10.4 Kami berhak menolak permintaan withdrawal dan penutupan account affiliasi apabila hasil investigasi tim kami menemukan pelanggaran misalnya menggunakan link affiliasi sendiri untuk order atas nama orang lain/diri sendiri, melakukan spam, dan kegiatan tidak fair lainnya. Permintaan withdrawal yang telah memenuhi ketentuan akan diproses dan hanya bisa ditambahkan ke credit account yang nantinya bisa digunakan untuk pembayaran invoice layanan.
10.5 Free Domain, terikat dengan paket yang diambil. Tidak bisa
digunakan untuk keperluan lainnya.
10.6 Khusus untuk account shared web hosting, nama domain utama (yang
didaftarkan untuk hosting) tidak dapat diganti / diubah setelah
diaktifkan.
10.7 Fasilitas/Fitur unlimited (email account, mysql database,
subdomain dst) diharapkan digunakan dengan sebaik-baiknya dan efesien.
Penggunaan berlebih dan mengganggu performa server akan diberi
peringatan/suspend/terminate.
Terima kasih telah membaca dan mentaati Terms
Of Service GaluhWeb.
Atas kerjasama, support dan kepercayaan kepada GaluhWeb, kami
mengucapkan terima kasih.
Terms of Service GaluhWeb berlaku dan mengikat pengguna layanan GaluhWeb saat menyetujui order yang dilakukan pada halaman order GaluhWeb
Kami sangat mengharapkan sekali semua mematuhi TOS ini, karena ini demi kebaikan semua account. Jika ada yang tidak jelas mohon dikomunikasikan dengan kami.
last update 2015-12-10 05:14:39 1779022 hits
Apa kata mereka tentang layanan GaluhWeb?
Masih ragu dengan layanan kami?
atau ingin berbagi informasi terkait layanan kami silakan untuk ikut berpartisipasi dalam Testimonial GaluhWeb